Ddidalam kepengurusan
panitia natal ini saya mendapatkan pelajaran yang berharga. Pengalaman yang
bisa saya dapatkan antaranya yaitu, saya bisa lebih bertanggung jawab kepada
tugas yang saya dapatkan dari kepengurusan ini. Dan saya juga bisa lebih
mengerti arti dari tepat waktu. Karena rapat itu harustepat waktu. Saya juga
bisa lebih mengenal kepada anggota yang lainnya. Ini adalah pertama kalinya Saya
ikut di dalam panitia. Ketika saya diajak dalam panitia ini saya merasa bangga
karena, orang tersebut percaya kepada saya untuk ikut didalam panitia ini. Saya
juga bisa mendapatkan pelajaran tentang tanggung jawab dari panitia ini. Tugas
yang saya dapatkan memang termasuk tugas yang berat bagi saya. Didalam panitia
ini saya ditugaskan dalam seksi perlengkapan. Ketika saya di kasih tugas oleh
ketua panitia ini, saya merasa tertantang. Karena saya dikasih tugas yang
lumayan berat dan ini adalah pertama kalinya saya melakukan ini. Di dalam
panitia ini juga saya bisa lebih mengenal watak orang-orang yang ada di dalam
panitia ini. Ketika ada tugas yang saya belum bisa kerjakan saya meminta
bantuan kepada panitia lain. Disinilah saya bisa merasakan kekeluargaan. Pada
saat saya di kasih tugas untuk membooking sound system saya merasa bingung.
Karena saya tidak mempunyai kenalan dalam sound system. Lalu saya meminta
bantuan kepada senior untuk membooking sound system. Hal yang paling sangat
berasa sifat kekeluargaannya adalah dimana harus mendekorasi Gereja. Saya dan
team saya meminta bantuan kepada teman-teman saya untuk membantu dekorasi
Gereja. Dimana teman-teman saya ikut turut serta membantu team saya mendekorasi
Gereja. Pada saat itu saya memahami karena pada saat kita butuh bantuan, kita
bisa meminta tolong kepada teman. Ketika dana yang terkumpulkan belum mencapai
dana yang dibutuhkan kami panitia merasakan bingung dan down. Pada saat itu
kita semua bingung harus mencari dana darimana lagi. Karena dana yang kita
dapatkan sangat jauh dari dana yang kita butuhkan. Kami panitia berkumpul untuk membantu seksi
dana dalam mencari dana. Disini saya mendapatkan pelajaran dimana jika kita
memiliki rejeki lebih, jika ada orang yang membutuhkan apa salahnya kita
memberi. Kami team panitia bersama-sama mencari dana. Kami membuka usaha
bazar,jualan baju,ngamen di setiap kebaktian yang diadakan dari Gereja kami.
Disitu saya merasakn kekeluargaan yang benar-benar nyata. Setelah kami semua
bekerja keras dalam mencari dana. Betapa senangnya kami karena dana yang kita
dapatkan melebihi dari dana yang kita butuhkan. Perasaan saya ketika mau
mendekati hari H tersebut saya merasakan takut. Karena saya takut sound system
yang kita pakai itu tidak begitu memuaskan. Dan pada saat hari H tersebut kami
semua merasakan suka,gembira,bahagia,bangga karena disitu kami tidak memikirkan
lagi duka-duka yang kami lalui pada saat untuk mensempurnaklan acara ini.
Betapa bangganya kami karena pada saat acara tersebut orang yang datang
melebihi dari target kami. Sehingga membuat konsumsi yang kami sediakan tidak
cukup. Diacara tersebut kami panitia tidak mendapatkan makanan karena kami
panitia hanya focus untuk membuat para undangan yang dating itu bisa merasakan
bahagia di acara Natal ini. Setelah acara Natal selesai kami panitia evaluasi.
Disinilah semua suka&duka kami keluarkan. Dari masalah pribadi kami
keluarkan semua. Dan sangat senang sekali kami para panitia karena acara Natal
kami bisa berlangsung cukup meriah, meskipun terdapat miss komunikasi.
Pelajaran yang saya dapatkan adalah ketika saya membuat acara tersebut, dan
para undangan yang dating cukup antusias dan bahagia, disitu saya juga bisa
merasakan kebahagiaan yang besar. Disitu juga saya bangga bisa turut serta
dalam panitia ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar